Serahkan Hasil Bedah Rumah Milik Warga Kecamatan Rajabasa, Bunda Winarni: Jaga dan Rawat dengan Baik
DISKOMINFO LAMSEL, Rajabasa
Kumparan88news.com .-
– Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan, Hj. Winarni Nanang Ermanto menyerahkan hasil bedah rumah kepada Maryati (41), warga Dusun II RT 008 RW 004, Desa Banding, Kecamatan Rajabasa, Kamis (12/9/2024).
Dalam acara yang berlangsung sederhana namun penuh haru tersebut, Bunda Winarni berpesan agar rumah yang telah selesai dibangun dapat dirawat dengan baik sehingga menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi keluarga.
“Alhamdulillah, ibu Maryati mendapatkan program bedah rumah Swasembada Rumahku dari pak bupati, semoga berkah. Pelan pelan ditambah, dibagusin, saya doakan semoga banyak rezekinya bisa nambahin,” ujar Winarni.
Bunda Winarni menyatakan bahwa program bedah rumah tersebut merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat yang kurang mampu.
“Ini programnya pak bupati untuk membantu masyarakat. Sehingga, masyarakat bisa mendapatkan rumah yang layak huni. Kalau rumahnya layak, insyaallah penghuninya juga sehat dan pelan pelan taraf hidup bisa meningkat,” kata Winarni.
Sementara itu, Maryati menyampaikan rasa syukur dan terima kasih. Dirinya juga mendoakan agar Bupati Lampung Selatan beserta keluarga selalu sehat dan dalam lindungan Allah SWT.
Ibu anak dua ini mengungkapkan, program bedah rumah memberikan harapan baru bagi keluarganya yang sebelumnya kesulitan memperbaiki kondisi rumah karena keterbatasan ekonomi.
“Terima kasih pak Nanang dan bu Winarni, kami sangat bersukur mendapatkan bantuan dari Pemkab Lampung Selatan. Sekarang rumah kami sudah layak huni,” tutur Maryati. (ptm)